Tips Mudah Mengatasi Bayi Rewel

Tips Mudah Mengatasi Bayi Rewel

112,691
0

JAMBIIN.COM-Mengatasi bayi rewel memang tidak selalu mudah. Sebagai orang tua, sebaiknya Anda tidak terpancing emosi dan meningkatkan kesabaran untuk mengatasi si Kecil yang rewel. 

Pastikan, rasa nyaman selalu berikan kepada bayi anda agar tidak mudah rewel. Dan ketenangan menjadi solusi nyaman bagi bayi.

Jika Anda sudah merasa tenang, maka bisa melakukan cara menenangkan bayi rewel berikut ini: 

1. Bedong Bayi

Bedong dapat meniru sensasi rahim sehingga akan membuat bayi lebih tenang ketika ia dibalut erat dalam bedong. Memakai selimut besar dan tipis untuk membuat bayi merasa nyaman. 

2. Lakukan Kontak dengan Bayi

Cara untuk membantu bayi Anda merasa lebih aman dan terlindungi adalah dengan selalu berada di dekat si Kecil. Menggendongnya, mengayunkan supaya ia tertidur, maupun memeluknya. 

Selain itu, cobalah untuk memegang bayi di lengan Anda. Letakkan tubuhnya di sisi kiri untuk membantu pencernaan atau perut untuk menopang. Selanjutnya, gosok punggungnya dengan lembut. 

3. Nyalakan Suara yang Menenangkan

Menyalakan bunyi-bunyi tertentu yang menenangkan. Pada bayi baru lahir, memanfaatkan suara white noise, dengungan kipas angin, atau rekaman detak jantung untuk membuatnya tenang.

4. Gerakan Ayunan 

Lakukan juga gerakan menenangkan seperti mengayun-ayunkannya untuk lebih mengingatkan bayi akan gerakan yang mereka rasakan di dalam kandungan.

5. Sentuhan Lembut.

Usap Punggungnya dengan Lembut

Memijat dan mengusap tubuh bayi dengan lembut merupakan cara lain yang dapat dilakukan untuk mengurangi kerewelannya. Mengusap punggung bayi dapat merangsang otak dan saraf bayi.

Hal ini bisa membuatnya menjadi lebih nyaman dan tenang. Pijatan bayi juga baik untuk mengurangi rasa nyeri yang dirasakan. Lakukan pijatan dengan lembut. Manfaatkan minyak telon yang aman untuk kulit bayi untuk memberikan sensasi hangat dan membuat tidurnya menjadi lebih tenang. (*)

Penulis:

Editor: