Lagi, Kejari Tebo Periksa Direktur PT. SMV Soal Kasus Korupsi Padang Lamo

Foto: Tersangka Musyatianov di Kejari Tebo

Lagi, Kejari Tebo Periksa Direktur PT. SMV Soal Kasus Korupsi Padang Lamo

110,809
0

JAMBIIN.COM,TEBO- Pemerintah untuk melengkapi berkas Musyatianov dan Tetap Sinulingga pada kasus korupsi peningkatan jalan Simpang Logpon-Padang Lamo-Tanjung, terus dikebut Kejaksaan Negeri (Kejari) Tebo.

Ditahan selama 20 hari di Lapas Kelas II B Tebo, Musyatianov sudah melakoni beberapa pemeriksaan di Kejari Tebo. Hal ini diungkapkan oleh Kasi Intel Kejari Tebo Febrow Adhiaksa Soesono seperti yang dikutip di JAMBIONE.COM.

"Kita sudah lagi, dan terus melengkapi berkas dengan memeriksa saksi-saksi", Katanya.

Masih Kata Febrow Direktur PT Sarana Menara Ventura (SMV) Maulana, yang merupakan pihak ketiga pengerjaan proyek tersebut juga sudah diperiksa. 

"Untuk Direktur ini status masih saksi", ungkapnya

Untuk melengkapi berkasnya, Musyatianov diinapkan oleh Kejari Tebo di Lapas Kelas II B Tebo elama 20 hari. Jika nanti diperlukan waktu tambahan maka akan diperpanjang. (uri)

Penulis: Zainur Rizal

Editor: